Minggu, 19 Desember 2010

Analisis Citra Satelit Dampak Kerusakan Letusan Gunung Merapi

Digital Globe telah merilis koleksi citra satelit rekaman letusan Gunung Merapi termasuk dengan analisis citra kerusakan sebagai dampak dari letusan tersebut. Analisis tersebut tersedia dalam format PDF 9 halaman yang bisa di download gratis. Contoh salah satu analisis tampak pada gambar di bawah ini.



Citra satelit yang di publish oleh Digital Globe tersebut memiliki tanggal rekam 11 November 2010.Tersedia pula overview infrared pada citra tersebut.  Selain itu, ada juga citra satelit sebelum letusan dengan tanggal rekam 6 September 2006. DigitalGlobe juga telah mengupload galeri citra satelit letusan Gunung Merapi di Flickr.



CRISP National University of Singapore juga telah mengupdate citra satelit pasca letusan Gunung Merapi dengan citra GeoEye-1 tanggal akuisisi 15 november 2010. Selain itu ada juga citra SPOT 5 dengan terrain view tanggal akuisisi 15 November 2010. Selengkapnya silahkan lihat DISINI.